Jumat, 22 Oktober 2010

Honda Fiesta 2010 (ITC Cempaka Mas) 23 Okt - 24 Okt 2010


PT Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Jakarta-Tangerang, menjadi pelaksana “Honda Fiesta 2010” untuk wilayah Jakarta & Tangerang. WMS menggelar “Honda Fiesta 2010” di dua lokasi. Untuk wilayah Tangerang, “Honda Fiesta 2010” digelar di Mal Metropolis, Sabtu (2/10) dan Minggu (3/10). Sedangkan untuk Jakarta, “Honda Fiesta 2010” akan berlangsung di ITC Cempaka Mas, Sabtu (23/10) dan Minggu (24/10). Acara ini terbuka dan gratis bagi umum.

“Honda Fiesta 2010” menjadi ajang kumpulnya para pengguna sepeda motor Honda. Dengan mengusung tema “One Heart” - Honda berkomitmen untuk terus maju bersama mewujudkan harapan dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Berbagai mata acara dihadirkan dalam “Honda Fiesta 2010”. Mulai dari servis gratis, penjualan unit dan spare part, pertunjukkan musik, dance, pameran, bazaar dan games.  Tak lupa hiburan oleh grup band papan atas, seperti Netral, yang disambut antusias oleh para pengunjung.
“Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk apresiasi Honda kepada masyarakat Indonesia yang telah menjadikan Honda sebagai motor paling favorit selama lebih dari 39 tahun” kata Robbyanto Budiman, Direktur Utama PT WMS yang turut hadir ditengah-tengah acara hari pertama Fiesta. 
Beragam zona turut meramaikan “Honda Fiesta 2010”. Salah satunya ialah keberadaan Zona Eksklusif yang diperuntukkan bagi pengunjung yang menyukai motor-motor kelas atasnya Honda. Ada juga Zona Teknologi bagi yang ingin tahu teknologi terbaru dan tercanggih dari Honda. Pengunjung yang menyukai dunia matik Honda dapat menikmatinya di Zona Matik. Tak kalah menariknya, Honda menyajikan Zona Racing, yang di peruntukkan bagi penggila dunia balap (racing). “Honda Fiesta 2010” makin lengkap dengan adanya Zona Safety Riding, Honda Genuine Parts, Entertainment, serta Selling and Dealing. Tak ketinggalan, tersedia zona khusus Anak dan Klub Motor Honda.
Pada ajang Honda Fiesta ini, WMS juga memperkenalkan kepada publik produk terbaru Honda New MegaPro. Produk ini dibuktikan ketangguhan dan kehandalan mesinnya melalui ajang turing “New Brotheroad Mega Pro Perjalanan Street Fighter Sejati” yang dimulai Jumat (1/10). Turing yang mengambil rute Jakarta-Bromo ini berjarak tempuh sekitar 1.277 km.
“Honda Fiesta 2010” makin meriah dengan adanya deklarasi klub motor Honda. Di hari pertama, Tangerang Revo Club (TREC) mendeklarasikan dirinya. Esoknya, Asosiasi Honda Motor Tangerang (AHMT) yang terdiri atas 14 klub Honda di Tangerang, berdiri secara resmi. Selain Asosiasi Honda Jakarta (AHJ), “Honda Fiesta 2010” juga diramaikan oleh kehadiran anggota sejumlah klub motor Honda dari Banten, Sukabumi dan Lampung. Total pengunjung yang menghadiri “Honda Fiesta 2010” sekitar 7.000 orang. Penjualan motor Honda pun laris. Tercatat, sebanyak 204 unit motor Honda terjual. Scoopy dan Beat menjadi tipe motor Honda paling laku.   
Semuanya ini dipersembahkan Honda bagi konsumen setianya, sesuai janji Honda untuk selalu menjadi  partner bagi pengguna Honda dan  bersama  untuk meraih mimpi-mimpinya.  One Heart…

0 comments:

Posting Komentar